Sunday, November 27, 2016

Cara bermain Playstation 1 di PC

Cara bermain Playstation 1 di PC - Pada kesempatan kali ini saya akan menulis sebuah tutorial bagaimana cara bermain playstation 1 di PC sobat. Mungkin sobat kangen dan ingin bernostalgia dengan konsol legendaris ini tanpa harus mencari konsol playstation 1 lagi yang sepertinya sudah cukup langkah sob.
Langsung saja sobat simak caranya dibawah.


Bahan-bahan yang dibutuhkan
1. Download EPSXE emulator Playstation 1 DISINI sob
2. Download Bios untuk emulator Playstation 1 DISINI sob
3. Download ISO atau game yang ingin sobat mainkan DISINI

Berikut tutorial installnya sob setelah bahan-bahan diatas sudah sobat download
  1. Extract file yang sudah sobat download kemudian klik launcher EPSXE yang bergambar joystick.
  2. Setelah mengklik, Maka akan muncul jendela seperti gambar berikut. Silahkan sobat klik tombol Config.
    Cara bermain Playstation 1 di PC
  3. Selanjutnya kita disuruh untuk memilih BIOS, silahkan extract Bios yang sudah sobat unduh lalu copy kedalam folder bios yang berada di folder emulator EPSXE. Setelah itu pilih bios yang sudah sobat copy lalu next.
    Cara bermain Playstation 1 di PC
  4. Selanjutnya konfigurasi video, pada bagian ini klik saja tombol next.
    Cara bermain Playstation 1 di PC
  5. Konfigurasi suara di next saja.
  6. Konfigurasi CD-ROM di next saja.
  7. Selanjutnya Konfigurasi controller, jika sobat menggunakan joystick maka akan terdeteksi di emulator dan sobat cukup melakukan mapping sesuai dengan tombol joystick. Jika sobat tidak memiliki joystick lakukan mapping menggunakan keyboard sesuai kenyamanan sobat.
    Cara bermain Playstation 1 di PC
  8. Thats it, Done sob. Saatnya bernostalgia.
Untuk memainkan gamenya, Silahkan sobat cari iso Playstation 1 di link yang saya sediakan diatas. Atau jika sobat mempunyai CD game Playstation 1 cukup masukkan ke CD-ROM PC sobat. Di dalam emulator klik File dan pilih jika sobat memiliki game format iso yang sudah diunduh silahkan klik File>Run ISO, Jika sobat memiliki CD game Playstation 1 Pilih Run CD-ROM.
Cara bermain Playstation 1 di PC

Nah Itulah Tutorial Cara bermain Playstation 1 di PC sobat, Selamat bernostalgia ya sob. Jangan lupa sholat ^^

Share this

Tag :

0 Comment to "Cara bermain Playstation 1 di PC"

Post a Comment